"Dari pihak sekretariat tadi bilang Bapak (Prabowo) sedang di luar mempersiapkan acara yang besar. Mungkin ini akan dirapatkan kembali, " ucap Marsyuddin di ruang media BPN Prabowo-Sandi, Jalan Sriwijaya, Jakarta, Senin (14/1).
Marsyuddin tidak ingin menanggapi secara negatif. Dia mengaku akan mencoba meminta respons di lain kesempatan.
"Mungkin terlalu sibuk. kami bersabar aja. Kita jadwalkan kembali, " kata dia.Sejauh ini, Marsyuddin mengatakan kedua paslon maupun timsesnya sudah memberikan respons. Akan tetapi, itu baru melalui media massa.
Dia mengaku belum mendapat respons langsung dari paslon maupun timsesnya. Oleh karena itu dia sengaja datang ke Jakarta agar memperoleh respons secara langsung.
"Kami butuh resminya, " Ujar Marsyuddin.
Usai dari kantor BPN Prabowo-Ssndi, Marsyuddin akan menuju kantor Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta.Tujuan kedatangan Marsyuddin sama, yakni meminta respons secara langsung terkait kesiapan Jokowi-Ma'ruf menghadiri tes baca Alquran.
"Setelah zuhur Insyaallah ke sana. Kami semua silaturahmi. Juga ke KPU, insyaallah," Kata Marsyuddin.
Marsyuddin menganggap tes baca Alquran penting untuk dilaksanakan. Terutama ketika politik identitas mengisi ruang publik setiap hari.
Dia mengklaim masyarakat Aceh memiliki beban moral untuk menyikapi fenomena tersebut."Yang paling parahnya adalah ada beberapa kalangan yang mengkafirkan kalangan yang lain dan ada statement kalau milih si A masuk surga milih si B masuk neraka," kata Marsyuddin
"Kami Aceh harus ikut berbuat dalam hal ini, kami datang ke kedua calon kami undang ke Aceh untuk di tes baca Alquran," lanjutnya. (bmw/wis)
http://bit.ly/2RpBBrp
January 14, 2019 at 08:37PM from CNN Indonesia http://bit.ly/2RpBBrp
via IFTTT
No comments:
Post a Comment