Hal itu terungkap dalam sidang lanjutan kasus prostitusi online dengan terdakwa tiga muncikari Winindya, Tentri Novanta dan Endang Suhartini alias Siska, digelar di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya dengan agenda pemeriksaan saksi, Senin (8/4).
Jaksa Penuntut Umum (JPU) Novan Arianto mengatakan sejumlah saksi telah hadir sidang kali ini. Mereka di antaranya adalah empat orang polisi yang melakukan penangkapan dalam kasus tersebut, Vanessa Angel, dan Avriellia Shaqqila."Hari ini saksi penangkap empat orang dari kepolisian, Avriellia Shaqqila, dan Vanessa Angel sendiri," kata Novan, sesaat sebelum sidang, berjalan, Senin (8/4).
Sedangkan, kata Novan, saksi yang diduga penyewa jasa Vanessa Angel dan Avriellia Shaqqila, Rian Subroto, tak kunjung memberikan konfirmasi kehadirannya.
Novan mengatakan surat pemanggilan terhadap pengusaha asal Lumajang tersebut dilakukan pihaknya melalui penyidik Polda Jatim. Sebab, diketahui Rian pernah diperiksa di Ditreskrimsus Polda Jatim. Sebelumnya, Rian juga mangkir dari persidangan."Rian, kami sudah panggil, penyidik pun mengalami kesulitan [memanggil]. Suratnya, kami teruskan ke penyidik dengan tujuan sesuai BAP, Lumajang," kata dia.
Sementara itu, insiden kecil sempat mewarnai ketika para terdakwa dan Vanessa dibawa ke ruang sidang. Secara tiba-tiba Vanessa berteriak kepada jaksa. Teriakan Vanessa itu dipicu lantaran adanya insiden berdesakan antara jaksa, terdakwa dan awak media.
"Jangan didorong dong, Pak," teriak Vanessa, kepada salah satu jaksa yang membawanya ke ruang sidang.Pantauan CNNIndonesia.com di lokasi, hingga kini sidang yang dimulai pukul 15.15 WIB tersebut masih berlangsung dengan tertutup, di Ruang Garuda 1, PN Surabaya.
[Gambas:Video CNN] (frd/arh)
http://bit.ly/2I3rR0E
April 09, 2019 at 01:17AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2I3rR0E
via IFTTT
No comments:
Post a Comment