Pages

Thursday, May 30, 2019

Menhub Imbau Pemudik Lewat Jalur Selatan, Jangan Hanya Tol

Jakarta, CNN Indonesia -- Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengimbau pemudik menggunakan jalur alternatif seperti jalur selatan pulau jawa dan tidak hanya mengandalkan tol Trans Jawa di jalur utara jawa untuk mudik lebaran 2019.

Penggunaan jalur selatan jawa, katanya dapat menghindari terjadinya kepadatan kendaraan di jalan Tol Trans Jawa yang diprediksi menjadi jalur favorit para pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi.

"Jalur selatan ini menjadi favorit dan bisa menjadi alternatif bagi pemudik. Jadi orang jangan hanya menggunakan jalan tol saja," kata Budi usai meninjau Simpang Nagreg, Jawa Barat, Rabu (29/5) seperti dikutip dari situs resmi Kementerian Perhubungan.

Sejumlah menteri ikut dalam rombongan peninjauan jalur mudik itu. Diantaranya Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek.

Menurut Budi, kondisi jalur selatan sudah cukup baik dan siap untuk menghadapi arus mudik dan balik tahun 2019.

Jalur selatan Jawa seperti Nagreg, Tasikmalaya, dan Garut, sebelumnya diprediksi akan lebih lengang daripada jalur utara setelah tol Trans Jawa beroperasi.

Selain itu, Budi mengatakan Kemenhub telah mengeluarkan Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor 37 Tahun 2019 Tentang Pengaturan Lalu Lintas Pada Masa Angkutan Lebaran Tahun 2019, untuk kelancaran arus mudik. Dalam aturan itu, salah satunya tercantum pembatasan kendaraan jenis truk.

Jalur Bandung-Nagreg-Tasikmalaya adalah salah satu jalur yang terkena dampak pembatasan ini.

"Kami memang akan melakukan pelarangan kendaraan berat kecuali truk yang mengangkut sembako mulai tanggal 30 Mei sampai 2 Juni 2019," kata Budi.
[Gambas:Video CNN] (ugo/sur)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/30YDa0C
May 31, 2019 at 03:01PM from CNN Indonesia http://bit.ly/30YDa0C
via IFTTT

No comments:

Post a Comment