Sang pimpinan klasemen sementara Liga Inggris 2018/2019 langsung mendominasi permainan. Kesebelasan dengan seragam merah lebih sering memainkan bola di daerah permainan tim tamu.
Anak asuh Juergen Klopp yang mampu memainkan bola kesulitan menembus daerah sepertiga akhir lapangan, lantaran Palace bermain cukup kompak dan solid.
Pada menit ke-34 Liverpool tertinggal setelah Andros Townsend mencetak gol memanfaatkan umpan Wilfred Zaha
Tertinggal 0-1, Jordan Henderson dan kawan-kawan berupaya menambah gencar alur bola ke jantung pertahanan The Eagles. Tetapi peluang emas tak kunjung diraih lantaran konsistensi kualitas pertahanan Palace.
Andros Townsend membuat Crystal Palace unggul 1-0 atas Liverpool pada babak pertama. (REUTERS/Phil Noble) |
Liverpool baru bisa menyamakan kedudukan setelah balik ke lapangan dari ruang ganti. Semenit setelah babak kedua dimulai, Salah membobol gawang Julian Speroni. Penyerang asal Mesir itu sigap menyambut bola liar hasil tendangan Virgil Van Dijk yang membentur badan James McArthur.
Tuan rumah berbalik unggul setelah Roberto Firmino berhasil mencetak gol dari dalam kotak penalti pada menit ke-53.
Pertandingan menjadi seru karena Palace tak tinggal diam setelah tertinggal. Memanfaatkan skema bola mati, tim tamu membuat skor menjadi 2-2 pada menit ke-65 setelah James Tomkins menuntaskan kiriman bola dari tendangan pojok Luka Milivojevic.
Mohamed Salah melepaskan tendangan kaki kiri ke gawang Crystal Palace untuk mencetak gol pertama. (REUTERS/Phil Noble) |
Semenit menjelang waktu normal usai, Liverpool harus bermain dengan 10 orang pemain karena Milner mendapat kartu kuning kedua.
Kendati kalah jumlah pemain Liverpool mampu mencetak gol keempat pada laga ini melalui Sadio Mane yang melepaskan tendangan penyelesaian akhir usai melakukan tusukan dari sisi kanan pertahanan Palace pada menit ketiga waktu tambahan.
Berselang satu menit kemudian Palace memperkecil ketertinggalan melalui gol dari dalam kotak penalti yang dibukukan Max Meyer.
Susunan pemain Crystal Palace: Julian Speroni; Aaron Wan-Bissaka, James Tomkins, Mamadou Sakho, Patrick van Aanholt; Cheikhou Kouyate (Jeffery Schlupp), Luka Milivojevic, James McArthur (Max Meyer); Andros Townsend, Jordan Ayew (Connor Wickham), Wilfred Zaha. (nva/bac)
http://bit.ly/2CyQIV5
January 20, 2019 at 06:56AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2CyQIV5
via IFTTT
Andros Townsend membuat Crystal Palace unggul 1-0 atas Liverpool pada babak pertama. (REUTERS/Phil Noble)
Mohamed Salah melepaskan tendangan kaki kiri ke gawang Crystal Palace untuk mencetak gol pertama. (REUTERS/Phil Noble)
No comments:
Post a Comment