Mega bersama suami dan ibu mertuanya memang sudah berencana mengunjungi makam mertuanya sejak jauh hari.
"Melepas rindu jelang Ramadan. Besok kan sudah mulai puasa," kata Mega kepada CNNIndonesia.com, Minggu (5/5).
Mega mengatakan tradisi nyekar sudah dilakukan keluarganya turun temurun. Sebelum menikah ia pun sudah rajin mengunjungi tempat peristirahan terakhir keluarganya setiap hari Jumat.
Namun tradisi menyekar jelang Ramadan dirasa berbeda. Ada kerinduan untuk menjalani Ramadan bersama keluarga yang telah lebih dulu pamit ke pangkuan Tuhan. Tradisi nyekar Mega kerap diisi dengan doa dan harapan.
"Ya tahun sebelumnya bersama kalau sudah nyekar berarti ketemuannya di TPU saja. Di sini kami berdoa bersama tabur bunga dengan harapan bisa melepas rindu dan ngejalanin Ramadan lebih bermakna," kata dia.
Tradisi nyekar tak hanya dilakukan Mega dan keluarga jelang bulan puasa. Ia akan kembali nyekar ke makam orangtuanya pada saat hari raya Lebaran. Keinginannya pun masih sama, yakni melepas rindu dan merasakan kebahagiaan bersama di hari kemenangan.
"Nanti hari H Lebaran pagi pasti ke makam lagi. Ya lagi untuk berdoa dan melepas rindu merayakan kemenangan bersama," ucap dia.
Aulia, warga Bandung turut menyekar dari tahun ke tahun. Lelaki 28 tahun ini memilih pulang ke Bandung meninggalkan Ibu Kota untuk menjalani tradisi nyekar ke TPU Mekarwangi Bandung.
Di Kota Kembang, Aulia bersama keluarga ziarah ke makam almarhum kakeknya yang memang belum pernah ia temui secara langsgung. Nyekar jelang Ramadan lagi-lagi menjadi momen mengingatkan Aulia kepada mereka yang telah pergi dahulu.
"Mungkin karena saya belum pernah ketemu almarhum kakek, jadi lewat cara ini saya bisa terus mengingat kakek," kata Aulia.
"Mungkin jikalau nanti ada keluarga saya yang seperti itu, tradisir nyekar akan terus saya turun temurunkan sebagai momen pengingat," ujarnya.
Keluarga Aulia juga termasuk yang rutin menyekar. Ia dan keluarga memanfaatkan momen besar jelang Ramadan untuk berkumpul sekaligus mengunjungi tempat peristirahatan terakhir keluarganya.
Rencananya nyekar juga akan dilaksanakan pada hari Lebaran. Nyekar juga biasanya dilakukan pada saat jelang Idul Adha.
"H+2 biasanya kita kembali lagi sambil merayakan. Kan kita kembali ke fitri lagi dan mungkin dengan tradisi ini jadi momen yang pas untuk berkumpul dan mengulang lagi semuanya dari awal," tutur dia.
(ctr/ain)http://bit.ly/2WpuBsV
May 05, 2019 at 11:04PM from CNN Indonesia http://bit.ly/2WpuBsV
via IFTTT
No comments:
Post a Comment