Kevin/Marcus berhasil lolos ke babak final setelah mengalahkan ganda Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, 21-19, 21-13. Kemenangan itu mengantar Kevin/Marcus berjumpa Ahsan/Hendra yang sudah lebih dulu lolos ke babak final dengan mengalahkan Han Chengkai/Zhou Haodong.
Duel Kevin/Marcus lawan Ahsan/Hendra membuat Indonesia sudah memastikan satu gelar juara dari turnamen ini.
"Pastinya kami senang bisa All Indonesian Final di Indonesia. Pertandingan esok nanti pasti seru karena mereka pemain berpengalaman dan tak mudah melawan mereka," ucap Kevin seusai pertandingan.
Ahsan/Hendra bertemu Kevin/Marcus pada laga all Indonesian final di Indonesia Masters 2019. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A) |
"Ahsan/Hendra memiliki pengalaman yang lebih banyak. Mereka lebih sering bermain di sini [Istora]. Kami tidak boleh lengah menghadapi mereka," tutur Marcus.
Dalam duel lawan Astrup/Rasmussen, Kevin/Marcus sempat kesulitan di gim pertama. Kevin/Marcus yang sempat mendapatkan game point pada angka 20-16, gagal di tiga kesempatan pertama.
"Kami bermain sangat ketat. Saat kami unggul 20-16, mereka berhasil menyusul. Kami berusaha tetap fokus dan akhirnya memenangkan gim pertama."
"Pada gim kedua, kami bermain lebih percaya diri sedangkan lawan tidak bisa keluar dari tekanan sehingga kami bisa lebih nyaman mainnya," ujar Kevin.Indonesia sendiri meloloskan tiga wakil ke babak final Indonesia Masters 2019. Selain Kevin/Marcus dan Ahsan/Hendra, satu wakil lainnya adalah Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. (ptr/nva)
http://bit.ly/2UhI1pd
January 27, 2019 at 04:59AM from CNN Indonesia http://bit.ly/2UhI1pd
via IFTTT
Ahsan/Hendra bertemu Kevin/Marcus pada laga all Indonesian final di Indonesia Masters 2019. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
No comments:
Post a Comment