Pages

Saturday, March 16, 2019

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia

Jakarta, CNN Indonesia -- Derby Milan della Madonnina antara AC Milan melawan Inter Milan bakal tersaji pada laga pekan ke-28 Liga Italia 2018/2019 di Stadion San Siro, Minggu (17/3) malam waktu setempat. Berikut prediksi AC Milan vs Inter Milan.

Laga ini juga menjadi misi balas dendam bagi tim arahan Gennaro Gattuso setelah pada pertemuan pertama mereka kalah 0-1 dari Inter Milan

Berikut prediksi laga AC Milan vs Inter Milan yang dikumpulkan dari tim redaksi olahraga CNNIndonesia.com:

Milan Menangi Derby della Madonnina (Surya Sumirat)

AC Milan melanjutkan tren positif saat menghadapi rival sekota Inter Milan dalam Derby della Madonnina. Tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan beruntun di semua kompetisi menjadi modal utama bagi Rossoneri dalam laga penuh gengsi ini.

Mental Inter Milan kacau karena mereka tengah terpuruk usai kalah dari Eintracht Frankfurt dan tersingkir dari Liga Europa. Keberadaan Krzysztof Piatek tidak saja menjadi azimat bagi Milan, tetapi juga teror untuk kubu tim tamu. Saya memprediksi Piatek membobol gawang Inter, dan Milan membawa pulang tiga poin dengan kemenangan 3-0.

Milan Menang Lagi Setelah Tiga Tahun (Nova Arifianto)

Permainan sabar Milan dalam membangun serangan kini sudah didukung keberadaan Krzysztof Piatek yang dapat diandalkan dalam penyelesaian akhir.

Inter mungkin akan memanfaatkan serangan balik cepat untuk meraih kemenangan kedua atas Milan pada musim ini. Sebelum dapat melakukan serangan balik, pertahanan Nerazzurri dituntut tampil baik. Luciano Spalletti harus benar-benar memikirkan cara bermain pasif yang efektif untuk meredam rival satu kota.

Skor 2-1 untuk tuan rumah bisa saja terjadi di San Siro dan menjadi keuntungan bagi Milan di klasemen.

Piatek Cetak Gol, Milan Menang Derby (Haryanto Tri Wibowo)

Kehadiran Krzysztof Piatek di paruh musim mulai memberi pengaruh positif bagi AC Milan. Bomber asal Polandia itu sukses mencetak enam gol dalam tujuh laga untuk Milan. Piatek akan menjadi senjata mematikan buat Milan saat melawan Inter Milan.

Krzysztof Piatek bisa menjadi penentu kemenangan AC Milan. (Miguel MEDINA / AFP)
Tidak terkalahkan dalam 10 laga terakhir, termasuk tujuh kemenangan, juga menjadi modal berharga bagi Milan untuk menghadapi Inter Milan. Di atas kertas Milan layak diunggulkan pada Derby della Madoninna kali ini, terlebih Inter sedang dalam tren negatif usai tersingkir dari Liga Europa.

Milan saya prediksi akan bisa meraih kemenangan 2-0 atas Inter pada laga derby kali ini.

AC Milan Bungkam Inter Milan (Putra Permata Tegar Idaman)

AC Milan telah menunjukkan diri bahwa mereka adalah salah satu tim yang mengalami peningkatan signifikan usai bursa transfer musim dingin. Milan telah melalui 10 laga terakhir tanpa terkalahkan dengan catatan tujuh kali menang dan tiga hasil imbang.

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia
Sementara itu Inter Milan dalam kondisi labil. Mereka baru saja tersingkir dari ajang Liga Europa. Tak hanya itu, Inter Milan juga hanya meraih satu kemenangan dalam lima duel terakhir yang dijalani.

Dengan persiapan Milan yang lebih matang karena tak ada laga Eropa di tengah pekan, Milan akan mengakhiri laga dengan kemenangan 2-0.

Inter Kejutkan Tuan Rumah (Jun Mahares)

I Nerazzurri sedang berduka usai tersingkir dari Liga Europa. Namun, Derby della Madonnina akan selalu menjadi pertarungan syarat gengsi sebagai bukti tim terbaik di Kota Milan.

Inter Milan bisa mengejutkan AC Milan. (Inter Milan bisa mengejutkan AC Milan. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)
Jika Ivan Perisic bermain gemilang bersama Matteo Politano saya yakin Inter Milan mampu mengejutkan tuan rumah. Saya prediksi Inter menang 1-0 atas Milan.

Piatek Bisa Jadi Pembeda di Derby Milan (Ahmad Bachrain)

AC Milan berambisi menaklukkan tim tamu Inter Milan pada laga lanjutan Serie A di Stadion San Siro. Laga itu juga jadi misi balas dendam bagi I Rossoneri setelah pada pertemuan pertama kalah 0-1.

Milan kali ini memiliki 'wajah' yang sedikit berbeda di lini depan dengan keberadaan Krzysztof Piatek. Striker asal Polandia tersebut membuktikan ketajamannya membela Milan dengan mencetak enam gol dalam tujuh laga.

Piatek pun berpotensi menjadi pembeda bagi skuat besutan Gennaro Gattuso. Saya prediksi Milan akan menang 2-1 atas Inter Milan.

Sedang Tampil Bagus, AC Milan Menang Tipis (Juprianto Alexander)

Performa AC Milan dan Inter Milan bertolak belakang jelang laga bertajuk Derby Della Madonnina ini. Skuat asuhan Gennaro Gattuso tidak terkalahkan dalam 10 laga terakhir di semua ajang sementara Inter hanya satu kali menang dari lima laga terakhir.

Grafik penampilan Milan yang menanjak membuat tuan rumah lebih difavoritkan menang di laga ini. Apalagi, Milan punya Krzysztof Piatek yang berhasil mencetak delapan gol dari sembilan laga sejak bergabung dari Genoa.

Namun demikian, Milan tetap wajib waspada karena partai derby selalu sulit untuk ditebak. Saya memprediksi Milan menang dengan skor tipis 1-0. (bac)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2TL2XIT
March 17, 2019 at 04:39PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2TL2XIT
via IFTTT

No comments:

Post a Comment