Pages

Saturday, March 16, 2019

Curahan Kasih Rinni Wulandari untuk Anak dalam 'Stay'

Jakarta, CNN Indonesia -- Penyanyi Rinni Wulandari baru saja merilis video musik untuk lagu barunya yang diberi judul 'Stay' pada hari ini, Jumat (15/3). Lagu itu sendiri menjadi tindak lanjut dari single 'Crazy Over You' yang dirilisnya November tahun lalu.

Rinni mengungkapkan bahwa 'Stay' diciptakannya karena terinspirasi akan kehadiran Nord, buah hatinya bersama Jevin Julian, yang kini telah berusia 1 tahun. Baginya, Nord menjadi kekuatan untuk dia bisa terus bertahan, khususnya di dunia musik.

"Lagu ini dibuat akhir Maret tahun lalu, satu bulan setelah Nord lahir. Aku kepikiran untuk buat lagu tentang Nord, tentang kasih sayang seorang ibu," ungkap penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol itu saat bertandang ke kantor CNNIndonesia.com beberapa waktu lalu.

Namun, kata Rinni lebih lanjut, setelah menyelesaikan musik dan liriknya, dia merasa bahwa lagu itu lebih dari sekadar tentang hubungan anak dan ibu saja. Temanya bisa lebih luas dari itu.


"Gimana caranya aku bisa bertahan di musik, dan salah satu alasannya itu karena Nord. Nord jadi alasan terbesar aku [berusaha] gapai mimpi-mimpi. Dan setelah lagunya selesai kayaknya lagu ini temanya bisa lebih luas. Banyak hal yang membuat orang bertahan karena orang-orang yang dicintai, enggak hanya anak saja," tambahnya lebih lanjut.

Dia mencontohkan bahwa lagu itu juga dirasa tepat untuk jalinan asmara antara suami dan istri, kemudian orang yang masih berkencan, atau mungkin antara orang dengan pekerjaan serta hobinya. 'Stay' adalah tentang bagaimana orang-orang itu bertahan atas hal yang dicintainya.

Lebih dari itu, Rinni mengatakan bahwa lagu ini juga mendorongnya untuk membuat suatu gerakan #IChoosetoStay, di mana ia mengajak orang-orang membagikan kisah bagaimana dia bertahan untuk hal yang dia cintai.

[Gambas:Instagram]


Gambaran itu juga yang akhirnya dihadirkan Rinni dalam video musik 'Stay', yang diarahkan oleh dirinya sendiri. Di sana, ia menampilkan kedekatannya bersama buah hati dan diselingi dengan ragam kisah beberapa orang yang berjuang untuk hal yang dicintainya

[Gambas:Youtube]

Untuk proses produksinya, Rinni mengatakan bahwa ia dibantu oleh sang suami Jevin Julian dan juga Rinaldi Chaniago. Jevin pun disebutnya ikut terlibat dalam penulisan lagu 'Stay'.

Dengan irama musik RnB, lagu ini dibuat berbeda dari yang sebelumnya. Bila 'Crazy Over You' menyuguhkan musik dengan tempo lebih cepat, 'Stay' terdengar lebih lembut.

"Aku ingin orang bisa dengarkannya tenang, nyaman, dan menyenangkan di kuping lah. 'Crazy Over You' kan upbeat, RnB [tahun] 2000-an. Kali ini yang lebih santai aja musik dan lagunya. Mood-nya masih sama tema cinta " tambahnya.

[Gambas:Video CNN] (agn/rea)

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2UFlbsj
March 17, 2019 at 07:31AM from CNN Indonesia https://ift.tt/2UFlbsj
via IFTTT

No comments:

Post a Comment