Di antara berbagai klip tersebut, masih ada solois Latin Cuco serta lagu baru duo indie yang semakin pop, Electric Guest. Minggu yang meriah dan menyenangkan, berikut lima video musik pilihan CNNIndonesia.com
Rich Brian - KidsNama Rich Brian dielukan nyaris seketika setelah dalam waktu berdekatan ia berjumpa dengan Presiden Jokowi dan mendapat kritik dari Dino Patti Djalal.
Tak lama, ia merilis video musik Kids, yang mengambil lokasi syuting di Jakarta, menjadi yang pertama kalinya untuk pria yang berdomisili di AS ini.
Banyak adegan menarik di sini, dengan 'rasa' yang amat familier melalui tampilan Ondel Ondel, TransJakarta, sampai warung kaki lima dan pencak silat.
Christabel Annora - Matamu
Merilis instrumental hari ini harus diakui sebagai sebuah langkah berani. Pianis dan penyanyi Christabel Annora menyertakan visual yang teramat indah, membuat terkesima dan menarik nafas dalam-dalam.
Wanita ini telah melepas sejumlah single dan debut Talking Days pada 2016 silam, ia pun pernah mengiringi sesi live Payung Teduh dan tampil di konser ulang tahun Slank pada 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Jadi, ia tak benar-benar baru, hanya saja lebih banyak 'terdengar' di skena terbatas. Siapa sangka, di balik visual Matamu, ada nama-nama besar dunia film indie. Tampilan dan denting yang sungguh berkelas!
Electric Guest - Dollar
Duo Asa Taccone dan Matthew 'Cornbread' Compton merilis single terbaru menyusul album Plural yang edar pada 2017.
Mereka masih memperdengarkan pop ringan yang menyenangkan, jenis lagu yang membuat pendengarnya merasa 'feel good'.
Tampaknya lagu ini akan menjadi bagian dari album mendatang, setelah Plural menampilkan transisi Electric Guest dari indie ke pop. Visualnya sendiri amat 'homey', dengan mengajak serta kerabat dan teman dekat.
Cuco - Feelings
Omar Banos alias Cuco, yang tampil dari panggung festival ke festival sepanjang 2018 lalu, melepas Feelings yang terinspirasi oleh musik jazz dan terlihat mengandung halusinogen, sama seperti visualnya. Debut album Cuco, Para Mi, akan rilis pada 26 Juli mendatang.
Feelings adalah video musik pertama yang ia rilis setelah mengalami kecelakaan bus pada Oktober silam. Akan menarik menyimak album mendatang karena banyak yang telah dialami pria 20 tahun ini dalam beberapa tahun sejak era Lover Is a Day.
Ed Sheeran, Travis Scott - Antisocial
Ketika hendak merilis album No.6 Collaboration Project, Ed Sheeran sudah mengatakan bahwa dirinya amat menyukai album ini, dan tampaknya ia bersungguh-sungguh.
Bersama Travis Scott dalam Antisocial, Sheeran bersenang-senang dengan banyak rambut palsu dan gaya Edward Scissorhand.
Ada sejumlah situasi aneh dalam visualisasi lagu, namun justru terasa tepat di antara usaha Sheeran memainkan pop, rock, hip hop sampai Latin dalam proyek kolaborasi itu. Mengejutkan, tetapi di beberapa tempat malah terdengar lebih menarik dari I Don't Care yang menghadirkan Justin Bieber.
[Gambas:Youtube] (rea)
https://ift.tt/2JHdE9s
July 22, 2019 at 02:53PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2JHdE9s
via IFTTT
No comments:
Post a Comment