
Dilansir GSMArena, Xiaomi menunjukkan bagaimana ponsel lipat mereka dibagi menjadi tiga segmen, yakni kiri, kanan, dan tengah. Ketika tiga segmen layar kiri dan kanan dilipat, dua layar itu akan menutup kamera yang ada di bagian belakang ponsel.
GSMArena pun mencatat perusahaan bakal menyematkan satu kamera di bagian depan ponsel meskipun desain ponsel lipat Xiaomi tidak menunjukkan kemungkinan akan ada kamera swafoto pada ponsel lipat mereka.
Xiaomi nampaknya bakal mengadaptasi perangkat lunak MIUI yang dikembangkan perusahaan untuk smartphone dan tablet. Perangkat lunak antarmuka ini mirip dengan iOS milik Apple dan TouchWiz milik Samsung.
Tren ponsel lipat masih digandrungi sejumlah perusahaan ponsel. Dimulai dari Samsung, perusahaan sedang bersiap untuk memasarkan Galaxy Fold pada September mendatang usai mengalami sejumlah penundaan
Perusahaan ponsel China lainnya, Huawei Techonolgies pun juga bakal segera memasarkan ponsel lipat mereka yakni Huawei Mate X. Bahkan, perusahaan dilaporkan tengah memasukkan paten ponsel lipat lainnya.
Paten itu didaftarkan pada 31 Mei lalu di World Intellectual Property. Paten perangkat yang didaftarkan menunjukkan ponsel dengan tiga model. Ketiga model itu sama-sama menempatkan layar ponsel di bagian luar lipatan. Tidak sama dengan Mate X yang melipat ke dalam, sehingga bisa melindungi layar dari benturan. (din/age)
https://ift.tt/2KLRp1n
August 16, 2019 at 02:05PM from CNN Indonesia https://ift.tt/2KLRp1n
via IFTTT
No comments:
Post a Comment